RSS

Tuesday, 15 December 2009

Cara Tepat Merangsang Anak Untuk Belajar


Sering kali beberapa orang tua merasakan kesulitan dalam merangsang anak agar untuk belajar, hingga sering kali tanpa kita sadari orang memberikan perlakuan terhadap dengan memberikan paksaan dan terkadang menggunakan ancaman agar anak belajar, lalu bagaimana cara yang bisa diandalkan agar anak lebih termotivasi untuk belajar dan bisa mengerjakan tugas-tugas yang diberikan dari sekolah?

Memang dalam hal ini peranan orang tua dalam mendidik anak sangat penting, meskipun tidak sedikit orang tua yang mengalami kegagalan setiap memberikan arahan pada anak. Beberapa contoh yang kurang baik dilakukan oleh para orang tua yang saya perhatikan setiap kali anak mendapatkan tugas dari sekolah, yaitu membantu mengerjakan tugas tersebut tanpa memberikan penjelasan atau arahan dalam mengerjakan pekerjaan rumah, sudah jelas hal ini bukanlah suatu contoh yang baik untuk ditiru, sehingga kerap kali ketika anak tersebut ditanya oleh guru akan mengalami kesulitan.

Sebenarnya dalam hal ini apabila para orang tua memperhatikan dalam hal ini, akan menyangkut dengan kesenangan atau hobby anak tersebut, sehingga kerap kali malas untuk belajar. Sebagai contoh kecil seperti anak yang sudah mengenal dunia game, seperti playstation, nintendo, bahkan game online maka anak akan cenderung fokus dengan permainan tersebut, dan tidak sedikit anak sering kali lupa akan belajar, apakah anda mengalami hal tersebut?

Dibawah ini sedikit tips bagi anda dalam menumbuhkan minat anak agar giat belajar:
Batasi kegiatan anak diluar rumah.
Buatlah anak merasa nyaman dan senang disaat belajar.
Bimbing anak dalam belajar, dengan memberikan arahan tanpa memberikan hasil jawaban.
Kombinasikan dalam mengerjakan tugas dengan permainan atau hiburan, dalam hal ini anda bisa menggunakan media visual atau penglihatan dalam memberikan arahan.
Berikan jeda waktu untuk istirahat selama 5 menit agar anak tersebut tidak mengalami kejenuhan. Dalam hal ini jika anak mengalami kejenuhan akan memotivasi anak tersebut akan malas belajar.
Hindari ancaman atau kekerasan dalam membimbing anak dalam mengerjakan tugas.
Gunakan metode mendongeng sebagai proses belajar anak, dan hingga kini proses tersebut masih saya jalani dan terbukti lebih mudah dicerna oleh anak.
Ada baik nya anda dalam menerapkan hal diatas kita sebagai orang menentukan waktu yang tepat apabila pada jam tertentu anak tersebut memiliki tayangan televisi yang sangat disukai nya, sehingga anak tidak merasa kehilangan kesenangan nya. Tentunya bukan hal diatas tidak sulit bukan untuk memotivasi anak dalam belajar...

Monday, 14 December 2009

Cara Ampuh turunkan bobot Tubuh


JIKA lingkar pinggang Anda sudah melewati 80 cm, maka Anda harus segera menjalani diet dengan pola makan sehat untuk mengecilkannya. Sebab, penumpukan lemak di perut dapat meningkatkan risiko penyakit diabetes dan jantung hingga empat kali lipat.

Penurunan berat badan yang sehat menurut WHO adalah 1 sampai 1,5 kg per minggu. Dengan pengurangan asupan makanan sebanyak 500 kalori per hari. Pasalnya, penurunan bobot tubuh dengan cara menurunkan asupan kalori dengan komposisi nutrisi tetap seimbang, akan menghasilkan efek penurunan yang lebih stabil.

Profesor Anthony Barnett dari University of Birmingham, Inggris menyarankan untuk memperbanyak konsumsi buah dan sayur. Karena terbukti dapat menurunkan berat badan. Konsumsi makanan dengan protein tinggi dan tinggi serat berbasis wholegrains juga sangat disarankan.

Bila Anda sudah mengatur pola makan dengan bijaksana. Melakukan olahraga secara rutin. Berolahraga setiap hari dapat membantu usaha pengurangan bobot tubuh lebih mudah. Otot tubuh juga menjadi lebih kencang.

Lakukan olahraga seminggu minimal tiga kali. Apabila tubuh Anda belum menyesuaikan, lakukanlah secara bertahap. Pertama, lakukanlah selama 30 menit. Bila tubuh sudah menyesuaikan, tambahkan waktu olah tubuh menjadi 60 menit. Olahraga seperti lari, renang, aerobik, dan bersepeda sangat ampuh untuk membakar lemak tubuh. Sehingga bobot tubuh akan lebih cepat turun dibandingkan bila Anda tidak berolahraga.

Tak hanya itu saja, jika Anda berolahraga setiap hari. Artinya Anda telah memperbaiki resistensi insulin yang akan membantu penurunan kadar lemak.

Tidak hanya cukup dengan diet dan olahraga rutin. Ternyata, cukup tidaknya waktu tidur juga harus diperhatikan.

"Kurang tidur dapat memengaruhi keseimbangan hormon leptin dan ghrelin yang memacu nafsu makan," jelas Dr Patrick Strollo, Direktur Sleep Medicine Center University of Pittsburgh, Amerika Serikat.

Dark Chocolate Ampuh Kurangi Stres


KONSUMSI sekitar 40 gram colekat hitam per hari selama dua pekan mampu mengurangi tingkat hormon stres, terutama pada penderita stres berat. Inilah cara mudah menjaga kesehatan jiwa.

Temuan tersebut dipublikasikan situs Journal of Proteome Research (ACS Publication), seperti dikutip Health, Jumat (13/11/2009). Jenis makanan favorit banyak orang ini secara menyeluruh juga memperbaiki ketidakseimbangan zat biokimia lain terkait hormon stres.

Sunil Kochhar dan para peneliti lainnya menemukan perkembangan bukti ilmiah bahwa antioksidan, dan kandungan cokelat hitam bisa mengurangi faktor risiko terhadap penyakit jantung. Kajian juga menegaskan bahwa cokelat bisa menekan emosi saat stres.

Namun, hingga sekarang baru ada sedikit bukti ilmiah dari penelitian terhadap manusia tentang bagaimana pastinya cokelat bisa memberi pengaruh pada pelepasan stres.

Dalam kajian tersebut, para peneliti mengidentifikasi pengurangan hormon stres dan perubahan biokimia terkait dengan hormon tersebut pada para relawan setelah mereka mengonsumsi cokelat selama dua pekan.

"Kajian memberikan bukti kuat bahwa konsumsi 40 gram cokelat per hari selama dua pekan cukup untuk memperbaiki metabolisme tubuh para relawan," ungkap para peneliti.

Popcorn; Camilan pemicu kanker ?


MENGUNYAH popcorn saat menonton bioskop tentu asyik. Bukan hanya mata yang dimanjakan dengan suguhan film, lidah pun dimanjakan oleh rasa gurih tiap butir popcorn yang dikunyah. Tapi tahukah Anda, camilan ini ternyata berbahaya bagi tubuh?

Masalahnya ada pada zat kimia yang bernama asam perfluorooctanoic (PFOA). Zat kimia ini berada pada wadah atau kemasan kertas yang sering kali digunakan untuk pembungkus popcorn.

Letak bahayanya, zat kimia ini merupakan bagian dari senyawa yang dapat berdampak pada ketidaksuburan. Hasil ini diperoleh berdasarkan studi yang baru-baru ini diselenggarakan UCLA.

Pada percobaan terhadap hewan, asam perfluorooctanoic menyebabkan terjangkitnya penyakit hati, kanker testis, dan kanker pankreas. Seperti dilansir MSN, penelitian menunjukan bahwa microwave tempat pembuatan popcorn menyebabkan penguapan bahan kimia pada kemasan yang kemudian berpindah ke dalam popcorn.

"Bahan kimia tersebut menetap di dalam selama bertahun-tahun, dan menumpuk disana," ujar Naidenko, salah seorang tim peneliti.

Inilah salah satu alasan para peneliti khawatir jikalau tingkat kanker pada manusia mendekati jumlah kanker pada hewan dalam percobaan di laboratorium

Mengusir Cacing dengan Herbal


Infeksi cacing usus atau biasa disebut dengan cacingan umumnya banyak terjadi pada anak-anak, karena mereka tidak terlalu memperhatikan kebersihan. Namun cacingan juga dapat menyerang orang dewasa. Ada beberapa macam cacingan tergantung dari jenis cacing yang menginfeksinya, yang paling sering ditemui di dalam usus manusia yaitu cacing gelang, cacing kremi, cacing cambuk, cacing pita, dan cacing tambang. Cacing–cacing tersebut masuk ke dalam perut/usus melalui mulut,

Cacing dapat masuk ke dalam tubuh (usus) karena kurangnya menjaga kebersihan, seperti tidak mencuci tangan sebelum makan, pembuangan feses (kotoran manusia) di sembarang tempat, atau lalat yang hinggap di makanan. Cacing-cacing tersebut bertelur di usus dan cacing yang sudah matang dikeluarkan bersama dengan feses. Walaupun cacingan sepertinya merupakan penyakit ringan, namun cacing atau larvanya dapat menyebar dan menginfeksi organ lainnya sehingga menimbulkan gangguan penyakit yang lebih berat.

Berikut ini beberapa jenis infeksi cacing pada manusia.

1.Infeksi Cacing Kremi (Oxyuriasis)

Disebabkan oleh cacing kremi (Oxyuris vermicularis) atau disebut juga cacing kerawit, yaitu cacing kecil halus seperti benang, berwarna putih dengan panjang kira-kira 3-5 mm pada cacing jantan dan yang betina sekitar 8-13 mm. Infeksi cacing ini biasa ditemukan di daerah tropis dan sedang dengan sanitasi yang kotor, terjadi pada anak-anak yang berumur sekitar 5-14 tahun terutama dengan kebiasaan memasukan tangan ke dalam mulut. Jenis cacing ini akan memakan isi usus, cacing betina pindah dan bertelur di usus sebelah bawah (sekitar anus). Telur–telurnya akan merayap keluar menuju dubur sehingga menimbulkan rasa gatal. Bila digaruk dengan tangan akan menempel di ujung kuku dan dapat masuk ke dalam mulut ketika memasukan makanan. Gatal terutama pada malam hari sehingga mengganggu tidur, juga menyebabkan iristasi kulit, pada anak perempuan kadang terjadi radang vagina.

2.Infeksi cacing Gelang (Ascariasis)

Penyakit cacingan yang disebabkan oleh infeksi cacing gelang (Ascaris lumbricoides) yang hidup dalam usus halus manusia. Cacing ini tergolong jenis cacing besar, berukuran sekitar 20-30 cm, berwarna merah dadu dan putih. Telur-telur cacing gelang keluar dari tubuh manusia bersama dengan kotoran (feses). Cacing gelang masuk ke dalam tubuh manusia melalui makanan yang terkontaminasi feses manusia, misalnya melalui lalat yang menghinggapi makanan atau sayur yang terkontaminasi telur cacing gelang yang tidak dicuci dengan bersih.

Gejala atau tanda terinfeksi cacing gelang yaitu perut terasa tidak enak, lesu, tidak napsu makan, muka pucat, mual, badan kurus, dan perut buncit. Fesesnya encer, kadang bercampur lendir dan darah, cacing tampak keluar dalam feses. Larva cacing gelang dapat masuk melalui pembuluh darah atau limfe, bila menyerang paru-paru dapat menyebabkan radang paru dan batuk. Sedangkan cacing gelang yang dewasa dapat bermigrasi ke usus buntu hingga menyebabkan radang usus.

3.Infeksi Cacing Pita (Taeniasis)

Cacing pita (Taenia sp.) bentuknya panjang pipih menyerupai pita, kepalanya kecil dan mempunyai kait untuk melekatkan diri pada dinding usus. Cacing pita mempunyai banyak jenis, tetapi ada tiga yang biasa dikenal yaitu cacing pita daging, cacing pita ikan dan cacing pita babi. Jenis cacingan ini disebabkan pengkonsumsian daging (terutama sapi dan babi) yang mengandung cacing pita dan memasaknya kurang matang.

Gejala atau tanda terinfeksi cacing pita antara lain : perut terasa mulas dan mual, kadang perih dan tajam menusuk-nusuk tetapi akan hilang sesudah makan. Selain itu muka pucat, pusing, kurang nafsu makan, dan feses berlendir.

Pencegahan

Langkah pencegahan yang dapat dilakukan agar terhindar dari infeksi cacing usus, antara lain :

- jagalah kebersihan pribadi, makanan dan lingkungan dengan baik

- mencuci tangan dengan bersih terutama sebelum makan dan setelah buang air besar,

- menggunting kuku dan hindari kebiasaan menggigit kuku

- cuci sayur dengan bersih dan masak daging hingga benar-benar matang

- sediakan fasilitas jamban yang memadai, jangan buang air besar sembarangan

- sebaiknya anak-anak diberi obat cacing setiap 6 bulan sekali

Herba untuk memberantas Cacingan

Selain dengan obat modern, cacingan juga dapat dilawan dengan obat alami dari herba/tumbuhan obat yang berkhasiat sebagai anthelminthik (anti-cacing), antara lain adalah biji pinang (Areca catechu), biji wudani (Quisqualis indica), kulit dan akar delima (Punica granatum), biji labu kuning (Cucurbita moschata), temu giring (Curcuma heyneana), biji dan akar pepaya (Carica papaya), bawang putih (Alium sativum), ketepeng (Cassia alata), mindi kecil (Melia azedarach). Secara empiris (pengalaman) berbagai tumbuhan obat tersebut efektif mengatasi cacingan, diantaranya juga telah dilakukan penelitian dan terbukti mengandung senyawa aktif yang berkhasiat anthelminthik.

Pada biji pinang mengandung arekolin yaitu salah satu alkaloid yang berfungsi sebagai obat cacing. Kulit buah dan akar delima mengandung alkaloid dan tanin yang berkhasiat anthelminthik terutama pada cacing gelang dan cacing pita. Senyawa potassium quisqualata yang terkandung pada buah wudani dapat membunuh cacing usus. Komponen aktif lainnya yang berkhasiat anthelminthik adalah glukosida cacirin yang terkandung dalam buah pepaya, cucurbitin pada biji labu kuning, diallil disulfida pada bawang putih, serta toosendanin yang terkandung pada kulit batang dn kulit akar mindi.

Berikut beberapa contoh resep herbal untuk mengatasi cacingan.

Resep 1.

15 gram biji pinang kering di tumbuk + 60 gram biji labu kuning yang kering ditumbuk + 15 gram kulit delima kering. Semua bahan direbus dengan 600 cc air (dengan api kecil) hingga tersisa 200 cc, disaring, setelah dingin airnya diminum. (untuk semua jenis cacing).

Resep 2.

Biji wudani disangrai sampai matang, lalu dimakan dengan dikunyah ½ jam sebelum makan. Anak kecil 3-15 biji sehari, dewasa 15-30 biji sehari, dibagi untuk 3 kali makan. Lakukan berturut-turut selama 15 hari (satu keur). Setelah satu bulan dimakan satu keur lagi. (untuk cacing kremi, cacing tambang, cacing gelang, cacing cambuk).

Resep 3.

20 gram temu giring segar + 15 gram temu hitam segar + 2 siung bawang putih, dicuci dan didihaluskan atau diblender dengan menambahkan 100 cc air hangat, disaring, diminum pada pagi hari setengah jam sebelum makan. (untuk cacing kremi dan cacing gelang)

Catatan : pilih salah satu resep dan lakukan secara teratur. untuk perebusan gunakan panci enamel, peruk tanah, panci kaca/pyrex.

Mengobati Sariawan Dengan Tanaman


Sariawan memang bukan penyakit mematikan. Namun, kalau penyakit ini hinggap di mulut, kita jadi sengsara. Untuk mengusirnya, bisa minta bantuan beberapa jenis tanaman yang mudah ditemukan di sekitar kita.

Mulut terasa nyeri, tak nyaman, dan di dalamnya muncul luka-luka menganga. Kalau kondisinya sudah begini, makan jadi tak enak, bicara pun jadi setengah \'pelo\'. Itulah akibat ulah seriawan.

Lebih celaka lagi, bila penyakit rongga di mulut ini menimbulkan komplikasi berupa selulitis (radang sel) mulut akibat infeksi bakteri sekunder sariawan, infeksi dental (abses gigi), kanker mulut.

Gejala yang muncul akibat seriawan (atau sering juga disebut sariawan) sebenarnya bisa saja dicegah dengan menjaga kesehatan mulut. Kalau sudah kena, biasanya dilakukan pengobatan dengan preparat antihistamin, antacids, kortikosteroid, atau preparat penyejuk lainnya. Selain itu, juga hindari makanan panas dan pedas yang sering menambah nyeri \"borok\" di mulut tadi.

Daya bunuhnya 5 kali lipat

Dalam ilmu pengobatan tradisional atau alami, dikenal beberapa jenis tanaman yang sering disebut-sebut mampu menyembuhkan seriawan. Sebut saja daun sirih, daun saga telik, batang buah jambu mete, buah ketimun, dan nira aren.

Tanaman tersebut bisa dijadikan obat tunggal. Bisa pula digabungkan, seperti yang telah digunakan sebagai bahan dasar obat seriawan yang telah dijual bebas. Obat tersebut berbahan dasar daun saga telik, daun sirih, dan kulit kayu manis.

Kalau mau praktis, membeli obat tersebut memang tepat. Namun, seandainya di pekarangan kita tumbuh tanaman-tanaman yang memiliki kemampuan menyembuhkan seriawan, tentu lebih praktis bila membuat sendiri. Tinggal petik, diolah menjadi obat, lalu digunakan. Tak perlu lagi repot-repot tancap gas atau naik angkutan umum.

Sebut saja sekarang di halaman rumah tumbuh tanaman sirih (Piper betle L). Untuk menjadikannya obat, kita bisa mengunyah satu sampai dua lembar daun ini sampai lumat. Hasil lumatan dibiarkan beberapa saat dalam mulut, lalu ampasnya dibuang. Atau, berkumur dengan air godokannya. Kalau mau, airnya boleh ditelan. Dalam sehari bisa dilakukan satu sampai dua kali.

Tanaman yang berasal dari India, Sri Lanka, dan Malaysia ini telah dikenal sejak tahun 600 SM. Pada daunnya yang berbentuk bulat telur melebar, elips melonjong, atau bulat telur melonjong dengan pangkal berbentuk seperti jantung dan ujung meruncing pendek ini, terkandung minyak atsiri yang dapat menguap.

Di antaranya yang terbesar chavicol dan betlephenol. Aroma khas dari daun dan minyak sirih itu gara-gara kandungan chavicol tadi. Senyawa ini memiliki daya antiseptik yang kuat dan daya bunuh bakterinya bisa sampai 5 kali lipat fenol biasa.

Daun berukuran panjang 6 - 17,5 cm dan lebar 3,5 - 10 cm ini juga mengandung allylrocatechol, cineole, caryophyllene, menthone, eugenol, dan methyl ether. Bahkan, ia berisikan vitamin C dan alkaloid arakene yang khasiatnya sama dengan kokain. Beberapa tulisan ilmiah juga menyebutkan, daun sirih mengandung enzim diastase, gula dan tanin. Namun, daun muda mengandung diastase, gula dan minyak atsiri lebih banyak ketimbang yang tua. Sementara, taninnya relatif sama.

Senyawa yang membuat daun sirih mampu meredam seriawan memang belum terlacak. Yang pasti, dalam beberapa buku kuno India dan Yunani, seperti dikutip Darwis S.N., disebutkan daun yang merupakan bahan utama menginang ini memiliki sifat styptic (menahan perdarahan), vulnerary (menyembuhkan luka kulit), stomachic (obat saluran pencernaan), menguatkan gigi, dan membersihkan tenggorokan.

Ada pula yang menyatakan daun sirih selain memiliki kemampuan antiseptik, juga mempunyai kekuatan sebagai antioksidasi dan fungisida. Minyak atsiri dan ekstraknya pun mampu melawan beberapa bakteri gram + dan gram -. Bisa jadi di antara kemampuan itulah yang membuat penyakit seriawan tidak betah bertahan.

Saat ini di samping dijadikan salah satu bahan obat seriawan, daun sirih juga digunakan pada kelompok obat saluran pencernaan, sebagai ekspektoran, dan kelompok obat mulut dan gigi pada umumnya. Khusus penggunaannya dalam kelompok obat mulut dan gigi, bisa jadi merupakan hasil penelitian ilmiah berdasarkan pengalaman empiris masyarakat yang menggunakannya sebagai obat sakit gigi, peradangan atau pembengkakan gusi, abses rongga mulut, obat luka akibat pencabutan gigi, atau sebagai penghilang bau mulut. Tentu saja, termasuk juga sebagai obat seriawan.

Bisa ditelan

Dalam mengusir si seriawan, sirih bisa juga dipasangkan dengan daun saga telik atau saga areuy (Abrus precatorius .). Dengan memberi teman pada sirih diharapkan daya gempur terhadap seriawan semakin kuat. Sebab, menurut pengalaman dan hasil penelitian, daun saga pun punya kemampuan seperti daun sirih.

Karenanya, kalau mau menggunakan daun saga telik saja juga bisa. Daun tanaman setengah belukar yang melilit ke kiri dan merambat hingga bisa mencapai ketinggian 5 m bila tidak dipangkas ini, memang termasuk bahan obat seriawan yang bisa menyembuhkan dengan cepat dan aman.

Pemanfaatannya bisa dengan beberapa cara. Di antaranya dengan mengunyah daunnya satu atau dua kali sehari hingga sembuh. Jumlah yang dikunyah ya secukupnya saja. Bisa pula dengan berkumur air godokannya bersama daun sirih.

Atau, dengan meminum air rebusannya. Caranya, dengan merebus 2 ons daun saga dalam 2 l air hingga airnya tinggal setengahnya. Air rebusan inilah yang digunakan untuk berkumur dan ditelan. Rasanya mula-mula pahit, tapi kemudian rasa ini berubah menjadi manis macam kayu manis. Ramuan ini bisa pula diberi potongan kayu manis secukupnya.

Menurut Chiang dkk. (1983), seperti dikutip O. Udin S.D. dari Balai Penelitian Tanaman Rempah dan Obat, Bogor, daun tanaman merambat yang berbiji sebesar kacang kedelai berwarna merah berbintik hitam ini mengandung abruslactone A., methyl abrusgenate, dan abrusgenic acid.

Sementara, bukti tertulis lain menyebutkan daun tanaman yang dalam daftar prioritas WHO dinyatakan sebagai tanaman obat terbanyak digunakan di dunia ini mengandung glycyrhizin (glisirisin). Kadarnya tak kurang dari 15%. Kurang jelas, apakah asam organik lembut ini yang mampu melawan seriawan atau senyawa lain. Yang pasti, masyarakat telah memanfaatkan daun yang ukurannya mirip daun asam ini sejak lama dan terbukti mampu mengusir \"borok\" kecil dalam mulut.

Awas, kena getahnya!

Meski tak sepopuler sirih dan saga telik, jambu mete (Anacardium occidentale L.), yang sering pula disebut jambu monyet karena buahnya yang menyerupai kepala monyet, ternyata juga cukup mujarab menyembuhkan seriawan. Tapi yang dimanfaatkan bukan buahnya, melainkan tangkai buah yang sudah masak.

Tangkai buah, yang sering juga disebut buah semu, membengkak menyerupai buah pir atau jambu air karena mengandung saribuah dalam jumlah banyak. Bagian ini sering kali digunakan sebagai salah satu bahan rujak. Atau, dimakan sendiri, sembari ngerumpi setelah makan siang, dengan dicocoli sedikit garam. Hati-hati, jangan terpilih yang muda. Buah semu muda masih banyak mengandung getah yang bisa bikin kulit meradang.

Sebaliknya, buah semu jambu mete yang sudah masak mengandung vitamin C dalam jumlah amat banyak. Kandungannya bisa mencapai 180 mg/100 g. Vitamin C yang pekat ini bersifat astringen (menciutkan) luka seriawan, sehingga kadang-kadang dipakai mempercepat penyembuhan seriawan.

Cara memanfaatkannya adalah dengan memakannya seperti buah biasa. Atau, bisa pula seperti yang dilakukan orang Ternate tempo dulu, yakni berkumur dengan air perasannya. Namun, sebaiknya jangan diminum, sebab rasa asam dan vitamin C-nya yang pekat bisa bikin mulas bila perut tak tahan.

Timun (Cucumis sativus L.), yang sering ditemani tangkai buah jambu monyet saat dirujak, diam-diam juga bisa menyaingi sang teman dalam menyembuhkan seriawan. Dengan memakannya setiap hari dalam jumlah cukup banyak, niscaya buah yang memberi rasa dingin di rongga mulut ini mampu meredam \"panas\"-nya seriawan. Kali ini memakannya tentu saja tanpa bumbu rujak atau sambal terasi, supaya mulut tidak malah jadi \"terbakar\".

Seperti dikutip K. Heyne, Voderman dalam Tijdschr. v. Inl. Geneeskundigen 1895 mengaku menyaksikan penderita seriawan, yang berusaha berobat ke Eropa dengan hasil sia-sia. Bahkan, mereka menjadi kekurangan darah. Mereka akhirnya sembuh sempurna setelah setiap hari memakan sembilan buah ketimun selama beberapa bulan sembari melakukan diet ketat terhadap susu, telur, dan anggur.

Sayangnya, senyawa yang dikandung buah yang sangat berair, terutama yang mampu menendang seriawan, belum diketahui akibat sangat langkanya penelitian yang dilakukan.

Sementara itu, nira aren (Arenga pinnata Merr.), yang oleh orang Jawa disebut legen, pun ternyata menurut data empiris bisa mengobati seriawan. K. Heyne mengutip pernyataan Harloff dalam het Geneeskundig Tijdschr. dl I halamam 385 menyatakan nira aren bisa mengobati seriawan dengan hasil yang sering kali menakjubkan.

Untuk itu, penderita mesti minum legen ini tiga gelas setiap hari hingga sembuh. Lagi-lagi, senyawa apa yang menyebabkan kesembuhan seriawan tadi belum terungkap. Yang pasti, cairan yang diperoleh dari tandan bunga jantan pohon aren setelah diiris dan diberi perlakuan fisik ini mengandung kadar gula cukup tinggi, sehingga tidak baik bagi penderita diabetes.

Masih banyak lagi tanaman yang disebut-sebut punya khasiat antiseriawan. Namun, penelitian ke arah itu nampaknya masih belum menarik bagi banyak peneliti. Hal itu nampak dari sangat langkanya hasil penelitian yang bisa dijadikan rujukan.

Untuk sementara, tak ada salahnya mencoba tanaman-tanaman anti seriawan di atas. Selama batasan-batasan pemakaiannya diperhatikan, pengaruh buruk bagi seseorang yang bersamaan waktunya menderita penyakit tertentu bisa dieliminir. Makan jadi enak, bicara pun tak pelo lagi.

Termasuk katagori Pohon apakah Anda?


Cari tahu karakteristik Anda berdasarkan jenis pohon yang ada di dunia, hanya berpatokan dengan tanggal kelahiran Anda. Selamat mencoba !

Tanggal Kelahiran Jenis Pohon
23 Desember - 1 Januari Apel
2 Januari - 11 Januari Fir
12 Januari - 24 Januari Elm
25 Januari - 3 Februari Cypress
4 Februari - 8 Februari Poplar
9 Februari - 18 Februari Cedar
19 Februari - 28 Februari Pinus / Pine
1 Maret - 10 Maret Weeping Willow
11 Maret - 20 Maret Lime
21 Maret Oak
22 Maret - 31 Maret Halzelnut
1 April - 10 April Rowan
11 April - 20 April Maple
21 April - 30 April Walnut
1 Mei - 14 Mei Poplar
15 Mei - 24 Mei Chestnut
25 Mei - 3 Juni Ash
4 Juni - 13 Juni Hornbeam
14 Juni - 23 Juni Fig
24 Juni Birch
25 Juni - 4 Juli Apel
5 Juli - 14 Juli Fir
15 Juli - 25 Juli Elm
26 Juli - 4 Agustus Cypress
5 Agustus - 13 Agustus Poplar
14 Agustus - 23 Agustus Cedar
24 Agustus - 2 September Pinu / Pine
3 September - 12 September Weeping Willow
13 September - 22 September Lime
23 September Olive
24 September - 3 Oktober Hazelnut
4 Oktober - 13 Oktober Rowan
14 Oktober - 23 Oktober Maple
24 Oktober - 11 November Walnut
12 November - 21 November Chestnut
22 November - 1 Desember Ash
2 Desember - 11 Desember Hornbeam
12 Desember - 21 Desember Fig
22 Desember Beech


APEL, Si Cinta
Penuh pesona dan daya tarik, menyenangkan, petualang, senstif, selalu dalam cinta, suka dicintai dan mencintai, teman yang penyayang dan dapat dipercaya, sangat dermawan, pemikiran teknis, hidup untuk hari ini, ahli filsafat penuh imaginasi
FIR, Si Misterius
Citra rasa luar biasa, mulia, menyukai sesuatu yang indah, perasa, keras kepala, egois, agak modis, sangat ambisius, berbakat, banyak teman, banyak musuh, dapat diandalkan
ELM, Si Mulia
Mempunyai fisik yang menyenangkan, modis, tidak gampang memaafkan kesalahan, periang, suka memimpin dan tidak menyukai dipimpin, teman yang jujur dan setia, suka mengetahui semua karakter orang dan memberi keputusan, dermawan, sense of humor yang baik, praktis
CYPRESS, Si Setia
Kuat, mudah beradaptasi, periang, optimis, memerlukan uang dan pendidikan yang cukup, benci kesendirian, pecinta yang tidak pernah puas, setia, pemarah, tidak dapat diatur, dan ceroboh
POPLAR, Si Tidak Pasti
Sangat dekoratif, tidak percaya diri, berani jika diperlukan, memerlukan lingkungan yang berkeinginan baik dan menyenangkan, sangat pemilih, sering sendiri, pendendam, bakat artistik, organizer yang baik, cenderung berfilososfi, dapat diandalkan di berbagai situasi, memandang hubungan dengan serius
CEDAR , Si Percaya Diri
Kecantikan yang langka, tahu bagaimana beradaptasi, menyukai kemewahan, cenderung memandang rendah orang lain, percaya diri, tidak sabar, mempunyai banyak bakat, pekerja keras, optimis, menunggu cinta sejati, dapat membuat keputusan cepat.
PINE, Si Istimewa
Menyukai kawan yang sepaham, sangat sehat, tahu bagaimana hidup menyenangkan, sangat aktif, alami, teman yang baik tetapi jarang bersahabat, gampang jatuh cinta tetapi cepat pudar, dengan mudah menyerah, praktis dan dapat dipercaya.
WEEPING WILLOW, Si Melankolis
Si Cantik yang penuh dengan ke - melankolis - an, aktraktif, menyukai segala sesuatu yang indah dan bercitra rasa, suka berpetualang, pemimpi, gelisah, pendorong semangat, jujur, dapat dipengaruhi tetapi tidak mudah hidup dengannya, penuntut, intuisi baik, menderita dalam cinta tetapi kadang menemukan pasangan yang tepat.
LIME, Si Peragu
Menerima hidup apa adanya, tidak menyukai perkelahian, tekanan dan pekerjaan, cenderung malas dan mengganggur, berkorban demi teman, banyak talenta tetapi tidak ada kemauan dalam mengembangkan, selalu mengeluh, setia tetapi sangat pencemburu.
HAZELNUT, Si Luar Biasa
Mempesona, tidak penuntut, sangat pengertian, tahu bagaimana membuat sebuah impresi, pejuang sosial yang aktif, terkenal, pecinta yang mendorong semangat, teman yang jujur dan penuh dengan toleransi, rasa keadilan yang tepat.
ROWAN, Si Sensitif
Penuh dengan pesona, periang, tidak egois, suka menarik perhatian, menyukai kehidupan, pergerakan ketergantungan dan mandiri, citarasa tinggi, artistik, penuh gelora dan emosional, teman bicara yang baik dan tidak mudah memaafkan.
MAPLE, Si Pemikir Mandiri
Bukan orang biasa, penuh imaginasi dan keaslian, pemalu dan perasa, ambisius, sombong, menyukai pengalaman baru, kadang gugup, kompleks, ingatan baik, belajar dengan mudah, kehidupan cinta yang rumit.
WALNUT, Si Gelora
Aneh dan penuh dengan kontradiksi, sering egois, agresif, spontan, ambisis yang tak terbatas, menimbulkan reaksi yang tak diharapkan, kaku, rekan yang sulit dan tidak biasanya, tidak selalu disukai tapi sering dipuja, strategi hebat, sangat pencemburu dan tanpa kompromi
CHESTNUST TREE, Si Jujur
Kecantikan yang sukar ditemui, mempunyai rasa keadilan yang cukup baik, menarik, diplomatis, sensitif dalam kelompok, kadang-kadang bersikap layaknya pemimpin, merasa tidak mengerti akan cinta, susah menemukan pasangan
ASH TREE, si Ambisi
Daya tarik yang luar biasa, tidak perduli terhadap kritik, ambisius, pintar, bertalenta, senang akan tantangan, kadang egois, dapat dipercaya, kadang pikiran menguasai kata hati dan memandang tinggi arti persahabatan.
HORNBEAM, Si Citarasa Tinggi
Sangat peduli terhadap kecantikan dan kondisi tubuhnya, citarasa tinggi, cenderung egois, membuat hidup senyaman mungkin, memimpin dengan rasional, displin tinggi, rekan yang emosional tetapi berkualitas, memimpikan pasangan yang luar biasa, jarang menyukai perasaannya sendiri, tidak yakin dengan keputusannya.
FIG TREE, Si Sensitif
Sangat kuat / tangguh, mandiri, tidak membiarkan kontrakdisi atau alasan, menyukai kehidupan, keluarga, anak - anak dan binatang, rasa humor tinggi, pintar
OAK, Si Sehat Alami
Berani, Mandiri, kuat / tangguh, kalem, tidak menyukai perubahan, orang aktif.
BIRCH, Si Inspirasi
Menyukai kehidupan, atraktif, elegan, modis,bersahabat, menyukai hidup alami dalam ketenangan, tidak terlalu berambisi, penuh dengan imaginasi, mampu menciptakan suasana yang tenang.
OLIVE TREE, Si Bijaksana
Menyukai surya, perasaan yang teang dan hangat, sangat rasional, adil, menghindari keagresifan dan keributan, sangat toleransi, periang, kalem, rasa keadilan yang terbina baik, sensitif, bebas dari rasa cemburu, suka membaca dan teman yang menyenangkan.
BEECH, Si Kreatif
Citarasa baik, peduli terhadap penampilannya, materialistis, si organizer yang baik untuk kehidupan dan perjalanan kariernya, ekonomis, pemimpin yang baik, rasional, menjaga kondisi tubuh dengan baik seperti diet, olahraga dll.

10 Tips Ampuh Untuk Pria Lajang


Apakah anda termasuk kategory pria yang sampai hari gini masih melajang? Padahal tampang OK, body 100, tongkrongan keren .. so what is the problem? Kalau ini yang terjadi pada anda, bersiaplah untuk mengakhirinya.

Caranya mudah, baca dan praktekkan 10 tips berikut. Saya bukan peramal, namun saya yakin usai anda mencoba 'jurus-jurus' ini para cewek bakalan 'tergila-gila'. Maka bersiaplah mengucapkan, "Selamat tinggal jomblo .. "

1. Jujur

Dengan cara yang tepat, bukan hal sulit membuat seorang cewek 'mendatangi' anda. Jika anda merasa telah bertemu dengan seorang cewek idaman, tunjukkan bahwa anda adalah pria jujur, sopan, sekaligus charming .. atau istilah gaulnya, anda tidak ada duanya deh.

Jika ia ingin sharing, curhat atau sekedar ngobrol, tunjukkan juga kalau anda sangat antusias untuk mendengarkan ceritanya. Setelah itu anda akan merasakan indahnya dikelilingi para cewek.

2. Jangan Banyak Menilai

No Body Perfect. Hal inilah yang kerap dilupakan para cowok (termasuk cewek juga). Siapa sih yang nggak sebel kalau dinilai terus-terusan. Usahakan untuk tidak membandingkan seorang cewek dengan cewek lain, bisa-bisa dia malah kabur.

3. Jangan Mengikat

Suka dan berharap one day ia bakal jadi milik anda boleh-boleh aja. Sah kok .. namun bukan berarti anda boleh mengikatnya. Beri dia ruang gerak, maksudnya jangan keseringan 'berkeliaran' di sekitar dia. Biarin ia menebak dimana anda berada, sedang ngapain dan sama siapa.

Asal tahu saja, ketidakhadiran anda itu, justru bisa menumbuhkan kerinduan dalam dirinya. Ah senengnya kalo lagi dikangenin orang ..

4. Willing

Saat dia bercerita, tunjukkan kesan bahwa anda tertarik dan antusias mendengarkannya. Tunjukkan pula bahwa anda bersedia mendengarkan keluhan dan curahan hatinya. Entah cerita biasa-biasa saja atau masalah keluarga, pekerjaan, hobi, sampai mimpi-mimpinya. Jangan lupa untuk menanggapi cerita-ceritanya dengan pendapat yang brilian, tanpa terkesan menggurui.

5. Senyum

Pepatah bijak mengatakan, "Senyuman adalah senjata ampuh untuk menebar pesona." Bahkan ada yang bilang senyum itu merupakan refleksi diri seseorang yang punya pemikiran positif. Nah, jika anda gemar tersenyum, tularkan kebiasaan ini pada cewek yang ditaksir.

Caranya? Lontarkan gurauan yang akan bikin dia tersenyum. Tapi akan lebih baik lagi jika anda juga membuat teman-temannya atau bahkan keluarganya ikut tersenyum. Hasilnya ia pasti makin terpesona dengan anda. Survei membuktikan 9 dari 10 wanita menyukai cowok yang punya selera humor tinggi.

6. Be The Best

Anda tidak perlu memaksakan diri melakukan hal-hal yang muskil hanya untuk menjadi yang terbaik. Anda cukup memastikan bahwa anda tampil bersih, harum, nafas segar, dan nggak berantakan, cewek pasti banyak yang melirik.

7. Jangan Terlalu Nafsu

Saat lagi PDKT, cobalah tahan hasrat dalam diri. Nelpon? Boleh aja kok, tapi jangan terlalu terlalu sering. SMS or kirim email? Boleh .. tapi jangan ngegombal melulu. Batasi kontak anda dengannya, seperlunya saja. Namun usahakan agar isi pembicaraan cukup bermakna dan membuat dia terpesona.

8. Jual Mahal

Meskipun yakin si cewek udah jatuh hati pada anda atau bahkan udah ngebet banget, coba deh pura-pura nggak butuh atau bisa juga berlagak cuek kalau anda sedang di dekatnya. Dijamin dia bakalan penasaran abis.

9. Buat Dia Penasaran

Bukan rahasia lagi kalo yang namanya cewek itu demen banget dengan segala sesuatu yang bersifat misterius. Maka dari itu di kesempatan pertama, anda tidak usah langsung membuka diri. Beri sedikit informas tentang siapa sebenarnya anda.

Jika anda langsung membuka diri, bisa-bisa dia akan bosan dan merasa tak ada tantangan lagi. Kalau sudah begini sia-sia dong usaha anda. Makanya biarkan rasa ingin tahunya tentang diri anda terus tumbuh dan berkembang. Dengan begitu, dia pun akan selalu berharap untuk bisa mengenal anda lebih jauh lagi.

10. Jangan Sok Akrab

Banyak ccwek lebih memilih menjadi sahabat ketimbang menjadi kekasih. Alasannya adalah karena , dia merasa hubungan dengan anda sudah kelewat dekat, sehingga lebih enak untuk dijadikan teman. Nah, bila anda benar-benar suka sama cewek, sebaiknya jangan dulu sok akrab.

Eksplorasi titik Rahasia Pria


MENGEKSPLORASI tubuh pasangan memang menjadi sebuah aktivitas yang mengasyikkan. Namun adakalanya kita hanya terpatok pada area "vital" pasangan Anda. Bagi wanita mungkin hanya sekitar Miss V dan buah dada, sementara pria hanya Mr P dan buah zakar. Padahal bila hanya area tersebut yang Anda eksplorasi, tentu hubungan seks menjadi sesuatu yang membosankan.

Seperti dilansir dari buku "Seks, Fakta & Mitos" buah karya Ahmad Fauzi Suryasoemirat, tak berbeda dengan wanita, pria juga memiliki beberapa area rangsang yang cukup asyik untuk dijelajahi. Karena itu, tak ada salahnya mencoba temui titik rangsang sensitif pasangan Anda, dijamin bercinta akan menjadi sebuah pengalaman yang menakjubkan.

Ada beberapa langkah yang dapat dilakukan sebelum menuju "puncak" suatu hubungan. Hal yang pertama dapat dilakukan ialah mencoba stimulasi daerah sensitif pria saat akan mulai bercinta.

Rambut dan kepala

Setiap sentuhan lembut akan selalu membangkitkan libido seorang pria. Pria akan merasa nikmat saat Anda meremas rambut dan memijat kepalanya dengan permainan jari-jari Anda. Sentuhan dan pijatan lembut di kepala akan membuatnya merasa lebih rileks dan siap bercinta. Berikan sebuah kecupan di keningnya seiring dengan pijatan dan elusan lembut di kepala dan rambutnya.

Leher

Tak hanya wanita yang menyukai area ini disentuh dan dicium dengan lembut. Pria juga menyukai dimanja dengan sentuhan dan ciuman lembut bibir Anda pada bagian bawah dagunya dan sekitar leher bagian depan.

Telinga

Tubuh yang bersih selalu membuat bercinta jadi lebih nikmat, bahkan kebersihan telinga juga sangat memengaruhi percintaan Anda. Karena seperti halnya telapak kaki, telinga sangat sensitif terhadap rangsangan. Jika telinga kita bersih pasti kita ingin merasakan nikmatnya sebuah gelitikan lidah di telinga, bahkan sebuah bisikan mesra dan tiupan-tiupan kecil pun bisa membuat pria melambung.

Punggung

Berbaring telungkup dan membiarkan pasangan Anda memijat lembut punggung Anda dengan jemarinya akan memberikan rasa nikmat yang luar biasa. Menggosok dan memijat atau mencium punggung Anda akan memberikan rasa rileks dan menyegarkan gairah Anda. Karena kita tahu punggung merupakan salah satu tempat berkumpulnya syaraf-syaraf pusat berada. Jadi, jangan ragu menggunakan jari dan bibir Anda untuk mengelusnya.

Puting

Meski puting menjadi area yang sangat sensitif pada wanita, area ini juga membuat beberapa pria merasakan rangsangan yang luar biasa saat putingnya dipermainkan, dicium atau dihisap.

Jari

Jangan pernah takut membiarkan jari-jari Anda dihisap pasangan. Menghisap jari sama halnya seperti pasangan menghisap Mr P Anda. Jadi, tak ada salahnya membiarkan pasangan menghisap jari Anda saat foreplay, and see what comes.

Anus

Beberapa pasangan tak menyukai bercinta gaya anal, meski pun sebenarnya pada area ini G-spot yang akan dirasakan membuat Anda menemukan pengalaman yang mungkin belum pernah Anda alami. Jika Anda dan pasangan termasuk penganut gaya bercinta modern, tentu bukan hal yang asing lagi melibatkan bagian anal dalam hubungan seks Anda.

Perineum

Perineum terletak di antara scrotum dan anus. Elusan dan pijatan lembut memberikan banyak sensasi fantastis. Saat Anda dan pasangan mulai pada bagian utama "permainan", tuntun pasangan Anda dengan memberikan tekanan-tekanan lembut di area ini. Karena perineum terletak di area utama, maka coba gunakan seluruh kreativitas untuk merangsang dan mencumbunya, terutama perhatikan scrotum (buah zakar) yang sangat mudah dirangsang.

7 Cara agar dia makin Mesra


Menjaga agar hubungan dengan pasangan tetap tetap hangat dan selalu bergairah, memang diperlukan kiat-kiat khusus. Di antaranya adalah dengan terus meng-'update' diri Anda dengan berbagai posisi baru dalam bercinta, misalnya. Namun sebelum Anda melangkah mempelajari posisi-posisi dalam bercinta atau menerapkan ajaran dalam kamasutra, coba Anda lakukan dulu 7 kiat sederhana berikut agar hubungan Anda berdua selalu hangat dan mesra:

Pria Suka Pijatan.
Pria suka disentuh, apalagi jika dipijat...Sentuhlah lehernya yang tegang setelah ia melewati hari yang melelahkan di kantor. Lanjutkan dengan menyentuh lengannya, punggung serta kaki dan jemarinya. Berikan pijatan ringan. Mereka tidak selalu menginginkan pijatan yang menggoda, terkadang mereka hanya membutuhkan perhatian dari Anda.

Bersuara Tapi Tidak Berlebihan.
Pria sangat bergairah jika dia mengetahui pasangannya terangsang karenanya. Jika Anda memang mengalami orgasme, berikan sedikit tanda seperti desahan atau teriakan kecil. Menurut pengakuan beberapa pria, pria lebih suka pasangannya bersuara ketika mereka bercinta sehingga mereka tahu apakah mereka sudah memuaskan Anda atau belum.

Matikan Lampu.
Jika ia mematikan lampu bukan berarti ia tidak tertarik pada Anda. Buka jendela Anda dan biarkan terang bulan menyinari kamar Anda. Suasana remang-remang dalam kamar justru menonjolkan lekuk-lekuk tubuh Anda yang mungkin jarang Anda perhatikan, namun dinikmati olehnya.

Menjadi Alarm.
Bangunkan dia dengan ciuman di bibir atau daerah sensitif lainnya pada pagi hari sebagai pengganti alarm. Sebuah cumbuan akan membuat ia lebih bersemangat menyongsong pagi!

Kenakan Pakaiannya.
Pada umumnya pria senang melihat pasangannya mengenakan pakaian seksi. Namun melihat Anda mengenakan pakaiannya seperti T-shirt atau kemejanya merupakan pemandangan yang sangat menggoda baginya.

Rawat Kulit Anda.
Kulit yang sehat dan lembut adalah salah satu bagian yang membuat pria bergairah dengan pasangannya. Jadi, biasakan diri Anda untuk selalu merawat kulit setiap hari. Dengan begitu ia tidak memiliki alasan untuk tidak menyentuh Anda kan?

Perlahan-lahan.
Sesekali, habiskan malam dengan mengobrol santai dengannya setelah Anda berdua selesai bercinta. Atau, ajak ia mandi bersama sebelum Anda berdua berangkat beraktivitas. Situasi bercinta yang bervariasi akan membuat gairah terus menyala!

Rahasia Sex pasangan bahagia


“Apa yang membuat pasangan yang telah menikah tetap mesra dan hangat di tempat tidur?” tanya Shanti, seorang perempuan yang sedang mengalami masalah dengan pasangannya.

Pertanyaan Shanti mungkin juga ditanyakan sekian banyak pasangan yang telah menikah dan mulai mendapati kehidupan seksual mereka tidak sehangat dulu. Sebuah survei kemudian dilakukan, dengan mengumpulkan para penasihat pernikahan dan seks untuk mengungkapkan rahasia kehidupan seksual berdasarkan pengalaman para pasangan bahagia yang sudah membuktikannya. Dan ternyata, rahasianya adalah hal-hal sederhana dan bahkan tidak memerlukan gaya akrobatik dalam bercinta.

1. Tetap memiliki kesibukan

Menurut Tina Tessina, Ph.D. pengarang buku How to Be a Couple and Still Be Free, menjelaskan aktivitas seksual sangat disarankan namun bukan berarti Anda harus melakukannya setiap hari atau sesering mungkin. Kesibukan sehari-hari membuat Anda dan pasangan saling merindu, dan pada saat bertemu di rumah, interaksi Anda berlangsung sangat manis. Jadi tidak perlu stres jika ternyata dalam dua minggu Anda tidak berhubungan seks dengan pasangan. Hal itu justru akan membuat Anda menikmati setiap detik hubungan intim bersamanya.

2. Saling memberi sentuhan

Barry McCarthy, Ph.D. konsultan pernikahan dan seks dan pengarang buku Rekindling Desire, menjelaskan ada 5 tingkatan dalam sentuhan. Dan umumnya pasangan yang memiliki kehidupan seks memuaskan melakukan 4 dari 5 tingkatan tersebut. “Sentuhan tangan pada saat – saat tidak diduga, seperti saat berjalan di pertokoan, atau ketika berangkat ke kantor membuat Anda merasa dekat dengan pasangan,” papar Barry. Sentuhan fisik seperti pelukan, saling bersentuhan kaki atau hanya bergelung saat menonton acara di televisi adalah satu rahasia lain para pasangan bahagia karena membuat Anda selalu memiliki kedekatan dan keintiman dengan pasangan bahkan jika Anda berdua terlalu lelah untuk melakukan seks.

3. Make up Sex

Pertengkaran biasanya berakhir pada keengganan untuk melakukan seks dengan pasangannya. Menurut Tina Tessina, Ph.D. pengarang buku How to Be a Couple and Still Be Free mengatakan sebaiknya Anda jangan menolak seks walaupun sedang bertengkar dengan pasangan. Make up sex memberi pesan kuat pada pasangan bahwa cinta Anda kepadanya tidak luntur walaupun tidak sependapat dengannya, sehingga keintiman pun tidak berkurang.

4. Mempertahankan humor

“Suami dan saya tidak pernah merayakan Valentine, namun ketika Valentine kemarin, dia muncul dan memberi saya kartu Valentine yang sangat besar dan bunga mawar palsu yang penuh gliter. Hal itu membuat saya terharu sekaligus geli,” ujar Amelia, yang telah menikah 3 tahun.

Selain serius, ada kalanya Anda dan pasangan bisa melepas segala kedewasaan dan bertingkah sedikit konyol. Humoris dan sedikit sifat kanak-kanak adalah prasyarat untuk menjaga keintiman.

5. Quickie Sex

“Satu hal yang harus dipegang para pasangan adalah jangan memrioritaskan seks dengan foreplay dan romantisme sebagai satu-satunya kunci kehangatan kehidupan seksual Anda. Terutama bagi pasangan yang sibuk,” ujar Laura Berman, Ph.D, direktur Berman Center – konsultan pasutri di Chicago. Laura menjelaskan quickie sex dapat menjadi seks yang memuaskan sekaligus mempertahankan kehangatan dan kemesraan Anda terutama bagi pasangan sibuk karena quickie sex sangat efisien dalam waktu.

Seks memang bukan segalanya dalam mempertahankan hubungan agar tetap mesra, namun pasangan yang memiliki aktivitas seks akan lebih mesra dan pengertian. Mereka juga akan lebih romantis dan intim, dan jarang bertengkar.

Rahasia Awet Muda


Setiap manusia yang lahir di dunia pasti mengalami siklus seperti ini: tumbuh, besar, dewasa, menua, dan akhirnya mati. Hanya saja, di antara kita sering terlontar pertanyaan, "Mengapa sih seseorang menjadi awet muda, sedangkan yang lain tampak menua dengan lebih cepat?"

Tips yang saya tulis di bawah ini berdasarkan pengalaman pribadi (umur saya memang 32 tahun, tapi banyak yang menyangka lulusan SMA), dengan cara mempraktekkan berbagai macam tips tentang awet muda yang pernah saya temukan. Sedikit gambaran, sebelum menemukan berbagai tips awet muda tersebut, dulu waktu SMA wajah saya justru tampak sangat tua...berbeda dengan sekarang yang tampak lebih muda.

Di bawah ini ada beberapa hal yang setahu saya sangat berhasil dalam memeningkatkan prestasi saya selama ini (dari tampak tua, menajdi terlihat awet muda) :

1. Matikan lampu sewaktu tidur malam. Mengapa? Dalam kegelapan, tubuh manusia mengeluarkan sejenis hormon yang membantu sel-sel tubuh memperbaiki dirinya dengan baik. Hormon ini tidak akan dikeluarkan/ diproduksi oleh tubuh kita dalam keadaan terang. Dengan demikian, bila kita tidur dalam keadaan terang benderang, hilang sudah kesempatan tubuh kita untuk memperbaiki dirinya dengan baik bukan? Bila hal ini berlangsung terus, tubuh kita menjadi lebih cepat tua.

2. Konsumsilah vitamin dengan cukup, misalnya vitamin A dan E, penting untuk pembentukan epitel kulit dan rambut. Vitamin B, penting untuk membantu mencerna zat-zat makanan agar dapat digunakan tubuh dengan baik. Vitamin C, sangat baik untuk menjaga keutuhan dinding kapiler/ pembuluh darah, sehingga zat gizi dapat tersalurkan dengan baik melalui pembuluh darah tanpa terbuang gara2 pembuluh darahnya bocor. Vitamin C juga membantu menyeimbangkan kadar kalsium darah, sehingga tidak perlu diambilkan dari tulang (yang dalam jangka panjang dapat menyebabkan kekeroposan tulang).

3. Seimbangkan antara konsumsi lemak, karbohidrat, protein, dan mineral bukan menahan diri salah satu, sementara berlebihan mengkonsumsi yang lain. Mengapa? karena semua bahan makanan tadi sama2 diperlukan tubuh kita dalam keadaan seimbang.

4. Minumlah dengan cukup. Kurang minum dapat menyebabkan kulit cepat keriput dan metabolisme tubuh secara keseluruhan menjadi kacau. Kekacauan metabolisme dalam jangka panjang dapat mempercepat penuaan.

5. Lakukan olahraga dengan cukup, yaitu minimal 1 kali seminggu, maksimal 5 kali seminggu. Saya sendiri rutin melakukan jogging setidaknya 2 kali seminggu masing-masing 2-10 km, sit-up 3 kali seminggu masing2 105 yang saya bagi menjadi 3 set. Olahraga berat (lebih dari 5 jam sehari) selama lebih dari 3 kali seminggu malah membuat kita jadi lebih cepat tua.

6. Biasakan diri bernafas dengan lebih dalam, sekitar 5 detik menghirup nafas dan 5 detik menghembuskan nafas. Bernafas lebih dalam dapat memaksimalkan penyerapan O2 (syarat penting terjadinya aktivitas sel) di satu sisi, dan memaksimalkan pembuangan CO2(sampah aktivitas sel yang harus dibuang oleh tubuh kita) di sisi lain.

7. Gunakan pembersih badan yang ramah di kulit, terutama muka. Tanda pembersih badan yang tidak ramah adalah terasa agak panas di kulit sewaktu digunakan. Khusus muka, paling tidak oleskan krim muka sebelum pergi ke tempat yang terpapar terik matahari. Bila Anda juga rutin membersihkan muka dengan pembersih khusus muka sebelum tidur, itu lebih baik.

8. Hidup memang penuh dengan kesulitan. Dengan membiasakan diri mengambil hikmah (sisi positif) dari kesulitan hidup, akan menciptakan perasaan ringan di dalam hati yang dalam jangka panjang sangat membantu membuat kita awet muda.

9. Biasakan gaya hidup sederhana. Maksudnya, bila pendapatan Anda hanya Rp 1 juta/ bulan, jalankan hidup Anda dengan pengeluaran maksimal Rp 1 juta - X (X adalah tabungan, walaupun hanya Rp 20.000/ bulan). Bila ingin mencoba gaya hidup lebih mewah, naikkan dulu pendapatan Anda. Karena bila Anda memaksakan gaya hidup lebih mewah, sementara pendapatan Anda tetap, ujung2nya akan membuat utang Anda membengkak. Padahal kita tahu bersama bahwa semakin besar utang seseorang, semakin mudah Ia mengalami tekanan mental/ stress (ada kenalan saya yang memiliki utang sekian milyar, keluar masuk perawatan rumah sakit setidaknya 6 bulan sekali, padahal usianya belum mencapai 50 tahun). Kabar buruknya, tapi nyata, semakin sering seseorang stress, semakin capat tualah Ia.

10. Biasakan mengambil jalan kebaikan, karena jalan kebaikan akan menentramkan hati, sementara jalan kejahatan mendatangkan berbagai macam kecemasan mulai dari yang ringan sampai dengan yang berat, tergantung seberapa besar kejahatan yang tega Anda lakukan. Banyak sekali penelitian yang membuktikan bahwa ketentraman hati dapat membuat kita awet muda, sedangkan kecemasan mempercepat proses penuaan.

Setidaknya itulah hal-hal dasar yang rutin saya lakukan sehingga saya menjadi tampak muda saat ini (padahal dulu tampak tua).

Tips menyimpan bahan makanan


Karena teknik penyimpanan yang tidak tepat, diperkirakan setiap keluarga membuang lebih dari 50 kilogram makanan setiap bulan dan menghabiskan sekitar Rp 400 ribu untuk bahan makanan yang akhirnya membusuk dan harus dibuang.

Bahan makanan seperti sayuran, buah, susu, hingga bumbu-bumbu memang termasuk dalam barang yang tak bisa bertahan lama dan mudah busuk. Karena itu, sistem penyimpanan yang tepat mutlak dilakukan agar bahan makanan tersebut tak terbuang percuma.

Simak tips penyimpanan berikut ini:

1. Telur
Simpan telur dalam wadah telur seperti yang dijual di pasar kemudian simpan dalam rak di kulkas. Dengan cara ini telur bisa bertahan hingga 4 minggu dari tanggal pembelian.

2. Daging
Simpan daging dalam wadah khusus yang tertutup di kulkas agar bisa digunakan hingga 3-4 hari. Bila baru akan diolah dalam waktu cukup lama bekukan daging dalam freezer.

3. Keju keras
Bungkus keju dalam plastik atau foil yang kedap udara agar keju bisa dipakai 2-4 bulan sejak tanggal pembelian.

4. Susu dan yoghurt
Simpan yoghurt dalam kulkas untuk menjaga agar bakteri baik tetap hidup hingga mencapai saluran pencernaan dan bisa dikonsumsi hingga 2 minggu paska pembelian. Sementara itu, sebaiknya jangan simpan susu di pintu kulkas karena temperatur udara di sini cenderung lebih hangat. Hal ini akan memperpendek umur susu.

5. Sayuran
Pastikan sayuran dalam keadaan kering saat disimpan. Air yang tersisa di bagian batang atau daun bisa mempercepat kebusukan. Anda juga bisa membungkus sayuran dengan kertas kering.

6. Buah-buahan
Sebaiknya simpan buah-buahan dalam wadah plastik yang memiliki ventilasi. Pisahkan buah yang sudah busuk dengan yang kondisinya baik. Khusus untuk apel yang sudah dikupas, Anda bisa memercikkan sedikit air lemon untuk mencegah warna coklat. Hindari menyimpan apel dekat sayuran karena apel memproduksi ethylene, senyawa kimia yang bisa membuat sayur cepat busuk.

Tips agar si kecil makan makanan sehat


Jika sejak kecil buah hati Anda sudah mengenal makanan yang kurang sehat, seperti junk food, snack MSG, atau minuman berkarbonasi, tak heran jika ia agak sulit untuk mau mengkonsumsi makanan sehat. Sayuran, buah-buahan, atau makanan sehat lainnya agak sulit untuk dikonsumsi anak-anak. Namun, jika tak dibiasakan, lama-kelamaan si kecil bisa menderita obesitas. Berikut adalah cara yang bisa Anda lakukan untuk membujuk anak untuk mengkonsumsi makanan sehat.

1. Persediaan di lemari
Persediaan yang Anda miliki di lemari penyimpanan makanan akan memengaruhi pola makan si kecil. Hindari camilan tinggi lemak, asin, dan manis dari daftar belanjaan Anda. Alih-alih, pilih makanan seperti buah-buahan dan sayuran untuk disimpan. Khususnya makanan yang mudah dibawa dan dimakan, seperti apel, pisang, dan wortel kecil. Makanan lain yang sehat, seperti yogurt tanpa lemak, selai kacang alami, biskuit whole-grain, dan susu rendah lemak.

2. Ajak seisi keluarga untuk berpartisipasi
Ajak agar si kecil berpartisipasi dalam mengambil barang belanjaan. Misal, dengan memberikan masing-masing daftar belanjaan makanan sehat yang memang akan Anda beli. Anak tak boleh memasukkan makanan yang tak tercantum di daftar ke dalam kereta belanja. Mereka akan terbiasa terekspos dengan makanan sehat dengan sendirinya.

3. Asupan kalsium
Anak-anak butuh kalsium, apalagi yang sedang dalam masa pertumbuhan. Anda harus lebih cerdas dalam menjalankan taktik. Misalnya, tambahkan keju rendah lemak tinggi kalsium ke dalam omelet sarapannya, atau lelehan keju tinggi kalsium di atas rotinya. Pandai-pandai untuk berkreasi agar kebutuhan vitamin si kecil terpenuhi dan sehat.

4. Celup-celup
Celup-celup sayuran dan buah bikin acara makan jadi lebih menyenangkan. Coba hidangkan potongan buah apel beserta yogurt vanila rendah lemak. Agar si kecil juga mengenal, bahwa makanan sehat pun enak rasanya. Plus, supaya ia tak lagi takut untuk mencoba makanan selain makanan yang biasa ia makan di meja makan atau di kantin.

5. Jadi panutan
Jadilah panutan dan ajari anak-anak untuk menyeimbangkan pilihan ketika sedang makan di luar. Tambahkan salad hijau dalam pesanan dan pesan saus yang rendah lemak. Pilih mustar ketimbang mayones pada olesan sandwich. Pilih makanan yang dikukus ketimbang gorengan.

6. Perbanyak serat
Ketika anak-anak sudah mengenal makanan junk food yang asin dan banyak lemak, sulit untuk membuat mereka menyukai makanan yang kaya serat. Padahal, serat ketika dikombinasikan dengan air yang banyak bisa mencegah konstipasi. Makanan berserat yang amat baik memiliki 5 gram atau lebih serat per saji. Sementara makanan yang dinilai cukup baik memiliki sajian antara 2,5 hingga 4,9 gram per saji. Beberapa makanan yang memiliki kandungan serat baik, antara lain, kentang manis panggang dimakan dengan kulit yang sudah dibersihkan, dan keripik gandum (flake).

7. Sajikan porsi kecil
Untuk memastikan bahwa si kecil tidak makan terlalu banyak, pastikan ia hanya mendapatkan makanan dengan sajian yang secukupnya. Cegah agar si kecil tidak mengkonsumsi terlalu banyak camilan, pisahkan camilan untuknya dalam porsi kecil. Misal, siapkan 1 tempat makan khusus untuknya yang berisi camilan yang boleh ia makan. Ini berguna untuk menghindarkannya mengkonsumsi makanan berlebihan, sekaligus mengkontrolnya mengambil makanan di luar porsinya.

8. Tambahkan makanan sehat
Jangan lupa untuk menghidangkan buah-buahan di rumah. Selain rendah kalori, buah juga kaya vitamin dan mineral. Mengkonsumsi buah sebelum makan bisa mengenyangkan sebelum makan besar. Hasilnya, perut terasa lebih penuh sebelum makan, sehingga bisa mengurangi masuknya kalori.

9. Ukur-ukur
Ajari anak Anda berapa banyak porsi yang masuk akal. Contoh, sajian nasi yang cukup kira-kira sebesar sendok scoop es krim. Untuk membuat si kecil terbiasa melihat perkiraannya, biarkan si kecil mengambil nasi dengan scoop es krim dari mangkuk nasi untuk makan malam nanti. Ukuran makan daging yang cukup untuk anak-anak sekitar sebesar tumpukan kartu remi. Jadi, bawa perbandingannya saat akan makan nanti.

Faktor2 yang menentukan jenis kelamin pada Bayi


“Mendapatkan bayi laki-laki atau perempuan sama saja.” Kata-kata itu sering kita dengar dari pasangan yang sedang menunggu datangnya buah hati. Tapi kadang-kadang dalam hati mereka, ada keinginan yang tak bisa disangkal bahwa mereka punya harapan agar anak yang lahir perempuan atau laki-laki. Bisakah anak yang lahir kita rancang sebagai laki-laki atau perempuan? Bisa!

Di bawah ini ada beberapa faktor yang dapat menentukan jenis kelamin pada calon buah hati Anda, diantaranya:

1. Faktor makanan

* Jika menginginkan seorang bayi perempuan

Suami harus makan makanan yang banyak mengandung alkaline, mineral kalsium dan magnesium, sedangkan istri banyak makan makanan yang mengandung asam, mineral kalium dan natrium.

* Jika menginginkan bayi laki-laki

Suami harus banyak mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung asam, mineral, dan magnesium. Sedangkan istri harus banyak mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung alkaline, mineral kalsium dan magnesium (lihat jenis makanan diatas).

2. Faktor waktu (kapan berhubungan)

* Jika menginginkan seorang bayi perempuan

Lakukan coitus (persetubuhan/senggama) 2–3 hari sebelum ovulasi (masa subur). Dengan demikian, hanya kromosom X yang lebih bertahan lama sampai menunggu sel telur terlepas dari ovarium. Ovulasi adalah saat terlepasnya sel telur dari indung telur dalam rahim.

* Jika menginginkan bayi laki-laki

Waktu berhubungan dilakukan sedekat mungkin dengan ovulasi, sebaiknya tepat pada ovulasi, berkisar antara 12 jam sebelumnya.

Bagaimana mengetahui periode masa haid? Pada saat temperatur atau suhu tubuh meningkat. Anda bisa menggunakan alat pengukur suhu tubuh dan mencatatnya sebagai record dan alatnya dapat dibeli di apotek-apotek.

3. Faktor penetrasi

* Jika menginginkan seorang bayi perempuan

Suami harus menghindari penetrasi terlalu dalam pada saat berhubungan. Sehingga diharapkan sel sperma kromosom X saja yang berkesempatan tetap hidup dan terus berenang menuju sel telur.

* Jika menginginkan bayi laki-laki

Suami disarankan untuk melakukan penetrasi yang dalam pada saat berhubungan, sehingga sebagian besar dari sperma Y langsung masuk ke rahim.

4. Faktor Orgasme

* Jika menginginkan seorang bayi perempuan

Usahakan istri tidak mencapai orgasme selama berhubungan. Secresi cairan yang keluar dari kemaluan wanita akan menjadi alkaline (basa) jika terangsang, hal ini akan mendorong aktifitas spematozoa Y.

* Jika menginginkan bayi laki-laki

Upayakan istri dapat orgasme lebih awal dari suami atau bersamaan.

5. Faktor persiapan istri

* Jika menginginkan seorang bayi perempuan

Sebelum coitus, basuh vagina dengan 2 sendok makan larutan white vinegar/cuka yang sudah dicampur dalam 1 liter air bersih. Hal ini dilakukan agar kondisinya menjadi asam sehingga aktifitas spermatozoon Y menurun.

* Jika menginginkan bayi laki-laki

Cuci vagina dengan larutan dari dua sendok soda kue yang sudah dicampur dalam satu liter air bersih, sehingga suasana menjadi basa.

6. Faktor posisi

* Jika menginginkan seorang bayi perempuan

Disarankan posisi waktu berhubungan adalah yang klasik/berhadapan yaitu, posisi istri di atas suami sehingga sperma tertampung di sekitar mulut rahim.

* Jika menginginkan bayi laki-laki

Posisi suami pada waktu berhubungan berada di atas istri. Hal ini mengikuti sifat dari spermatozoon Y akan cepat menuju sasaran (sel telur).

Tips mencegah penyakit Kelamin


Perawatan alat kelamin adakalanya perlu perawatan yang lain, dibandingkan yang lainnya. Selain lokasinya yang tidak terlihat secara langsung sehingga pengamatannya lebih susah. Tetapi perawatannya tetap harus dilakukan dan berikut ini mengenai tips merawat alat kelamin, baik pria atau wanita.

Pria dan wanita memiliki alat kelamin yang berbeda termasuk bentuk, struktur kegunaan dan fungsinya. Dan tentu saja perawatannya juga berbeda. Vagina yang dimiliki oleh wanita mudah terkena infeksi dan iritasi, berbeda dengan penis yang dimiliki oleh pria karena sebagian besar kulit penis cukup tebal sehingga lebih tahan terhadap iritasi dan infeksi.

Didalam merawatnya seringkali salah, seperti contoh, wanita sering membersihkan alat kelaminnya menggunakan sabun biasa atau cairan pembersih yang tidak jelas komposisi kandungannya, atau menaburi bedak, bahkan menyemprotkan parfum didalam vagina. Bagi pria juga misal menggunakan celana dalam yang ketat, hal ini dapat menimbulkan permasalahan lainnya.

Dan berikut ini beberapa tips merawat alat kelamin kita;

1. Setelah buang air kecil atau besar
Usahakan untuk selalu mencuci bagian luar alat kelamin dengan air dan sabun. Untuk wanita, siramlah dengan air dengan arah depan ke belakang dan bukan sebaliknya. Hal ini untuk mencegah masuknya kuman dari dubur ke vagina. Untuk pria, cukup hanya membersihkan dengan air bersih.

2. Kebersihan pakaian dalam
Sepatutnya dalam sehari, minimal mengganti pakaian dalam sebanyak dua kali untuk menjaga kebersihan. Selain itu pilihlah bahan celana dalam yang dapat mudah menyerap keringat, karena jika tidak jamur bisa menempel di alat kelamin. Hindari untuk saling bertukar pakaian dalam dengan orang lain bahkan itu keluarga sendiri, karena setiap orang memiliki kondisi kelamin yang berbeda.

3. Menggunakan toilet umum
Siramlah sebelum menggunakan (flushing), hal ini untuk mencegah penularan jika ada pengguna lainnya adalah penderita penyakit kelamin. Sebaiknya gunakan selalu air yang keluar melalui keran atau tissu dan hindari penggunaan dari bak/ember, karena menurut penelitian air yang tergenang di toilet umum mengandung 70% jamur candida albicans (penyebab keputihan dan rasa gatal pada vagina).

4. Merawat rambut yang tumbuh di sekitar alat kelamin
Hindari membersihkan bulu di daerah kemaluan dengan cara mencabut karena akan ada lubang pada bekas bulu kemaluan tersebut dan menjadi jalan masuk bakteri, kuman, dan jamur. Selanjutnya dapat menimbulkan iritasi dan penyakit kulit. Perawatan bulu itu disarankan untuk dirapikan saja dengan memendekkan, dengan gunting atau dicukur tetapi sebelumnya menggunakan busa sabun terlebih dahulu dan menggunakan alat cukur khusus yang lembut, dan sudah dibersihkan dengan sabun dan air panas. Perlu diketahui setelah menggunakan simpan dalam tempat yang bersih dan kering, jangan di tempat yang lembab dan jangan menggunakannya secara bergantian bahkan dengan suami/isteri.

Rambut-rambut tersebut berfungsi untuk kesehatan alat kelamin, yaitu berguna untuk merangsang pertumbuhan bakteri baik yang melawan bakteri jahat serta menghalangi masuknya benda asing kecil ke dalam vagina, menjaga alat kelamin tetap hangat dan merupakan bantalan ketika berhubungan seksual dan melindungi dari gesekan. Sehingga perlu rajin menjaganya agar tidak menjadi sarang kutu dan jamur.

5. Pemakaian pantyliner
Pemakaian pantyliner tidak dianjurkan digunakan setiap hari, sebaiknya Pantyliner hanya digunakan ketika keputihan. Akan lebih baik jika membawa celana dalam pengganti daripada menggunakan pantyliner tiap hari.

6. Hindari menggunakan celana dalam dan celana jeans yang sangat ketat
Memakai celana dalam dan celana jeans yang terlalu ketat di wilayah selangkangan dapat menyebabkan kulit susah untuk bernafas dan akhirnya dapat menyebabkan daerah tersebut berkeringat, lembab, mudah terkena jamur dan teriritasi. Pemakaian celana ketat itu bagi pria dapat membuat peredaran darah yang tidak lancar dan membuat penis serta testis dalam keadaan panas. Panas yang berlebihan oleh suhu, keringat dan pakaian yang terlalu ketat, dapat menurunkan kualitas sperma.

7. Hindari untuk menyemprot minyak wangi/parfum ke dalam vagina

8. Setia pada pasangan sendiri
Hal ini juga merupakan salah satu tips menjaga dan merawat alat kelamin, hindari untuk ‘jajan’ atau selingkuh.

9. Jangan malas mengganti pembalut
Bagi para wanita yang sedang menstruasi/haid untuk tidak malas mengganti pembalut karena ketika menstruasi kuman-kuman mudah untuk masuk dan pembalut yang telah ada gumpalan darah merupakan tempat berkembangnya jamur dan bakteri. Usahakan untuk mengganti setiap 4 jam sekali, 2-3 kali sehari atau sudah merasa tidak nyaman. Jangan lupa bersihkan vagina sebelumnya ketika mengganti pembalut.

10. Pemeriksaan rutin
Usahakan untuk selalu melakukan pemeriksaan rutin pada alat kelamin;
* Bagi pria, pemeriksaan testis (buah zakar) dapat dilakukan sendiri, dengan cara:
- Kenali ukuran, bentuk, serta berat masing-masing testis
- Dengan menggunakan kedua belah tangan, raba masing-masing testis
- Waspadai jika ada benjolan kecil di bawah kulit, di bagian depan atau sepanjang testis. Jika ada benjolan atau pembengkakan, segera periksakan diri ke dokter.
- Jika terdapat sesuatu yang tidak seperti biasanya dan tidak terasa nyaman, segera konsultasikan ke dokter juga.
* Jika ada perubahan warna, kadang disertai bau yang kurang sedap dan gatal-gatal pada alat kelamin, segeralah berkonsultasi ke dokter.

Nah itulah sekedar tips merawat alat kelamin, dengan menjaganya dapat mencegah terjadinya penyakit kelamin.

Mengapa Sex itu Menyehatkan ?


Joy Davidson seorang seksolog asal New York yang dikutip detikhot dari CBS, Rabu (25/6/2008) mengungkapkan bahwa seks memberikan banyak manfaat positif bagi kesehatan. Di bawah ini akan dijelaskan 10 manfaat dari berhubungan seks.

1. Seks Hilangkan Stres

Dari sebuah penelitian yang dilakukan di Skotlandia, diungkapkan bahwa seks dapat melepaskan seseorang dari stres. Saat berhubungan seks, tekanan darah akan menjadi normal, sehingga ketegangan yang terjadi pun akan. dan stres pun akan teratasi.

2. Seks Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Sebuah penelitian pernah dilakukan di Universitas Wilkes. Para peneliti itu menemukan bahwa seks merangsang daya tahan tubuh alami di produksi dalam tubuh. sehingga semakin sering Anda melakukan hubungan seks maka daya tahan tubuh Anda semakin bertambah.

3. Seks Atasi Kelebihan Berat Badan

Saat berhubungan seks selama setengah jam, sekitar 3.570 kalori terbakar. Bayangkan berapa banyak kalori yang terbakar saat Anda berhubungan seks rutin dengan pasangan. Kelebihan berat badan, bukan lagi masalah.

4. Seks Bikin Jantung Sehat

Sebuah penelitian di Inggris dapat membuktikan bahwa semakin sering seseorang berhubungan seks, maka berpengaruh pada kesehatan jantungnya.

5.Seks Tingkatkan Percaya Diri

Saat melakukan hubungan seks, seseorang akan merasa puas dengan dirinya. Oleh karena itu hubungan seks dapat meningkatkan rasa percaya diri seseorang.

6. Seks Tingkatkan Keintiman

Saat melakukan hubungan seks, ada hormon oksitosin yang diproduksi. Hormon tersebut biasa disebut hormon cinta yang dapat meningkatkan rasa percaya dan sayang terhadap pasangan. Semakin sering berhubungan seks, maka kemesraan Anda dengan pasangan semakin terjaga.

7. Seks Dapat Hilangkan Rasa Sakit

Selain dapat meningkatkan keintiman, hormon oksitosin juga dapat digunakan untuk menghilangkan rasa sakit secara alami.

8. Seks Kurangi Risiko Kanker Prostat

Ejakulasi pria saat melakukan hubungan seks dengan pasangannya akan mengurangi risiko terkena penyakit kanker prostat.

9. Seks Latih Dinding Vagina

Saat melakukan seks, otot di dinding vagina ikut terlatih seperti saat melakukan latihan kegel.

10. Seks Buat Tidur Lebih Nyenyak.

Jika seks dapat membuat saraf mengendur dan tekanan darah menjadi normal, otomatis tidur akan menjadi lebih nyenyak. Waktu serta siklus tidur Anda menjadi normal.

Yang perlu diingat, seks sehat adalah seks yang dilakukan dengan cara yang sehat juga. Lakukan seks dengan pasangan resmi Anda, dan tetap setia pada pasangan!

13 Mitos tentang Sex


Wahai kaum Adam, gairah seks pria lebih besar ketimbang wanita? Jangan salah, wanita pun bisa menjadi motivator saat berhubungan seks.

Berikut 13 mitos tentang seks:

1. Gairah seks pria lebih besar ketimbang wanita

Bahan bakar gairah seks adalah testosteron, dan pada pria kadarnya memang lebih tinggi daripada wanita. Meski begitu, menurut konselor seks di AS, Denise Knowles, faktanya bisa lain. Keluhan menurunnya gairah seks para pria bertambah dan ini berkaitan dengan gaya hidup, jadi tidak melulu dipengaruhi hormon. Mungkin saja kadar hormon testosteron seorang pria itu normal, tetapi ia mengalami kelelahan, stres, gairah seksnya bisa menurun. Usia yang menua, kegemukan, kebiasaan merokok, mengonsumsi alkohol dan psikotropika, bisa pula berdampak pada ereksi. Jadi, para wanita jangan percaya mitos. Wanita pun bisa menjadi motivator atau pegang kendali saat berhubungan seks.

2. Kondom itu tameng sakti untuk segala jenis penyakit menular seksual

Jika dipakai secara tepat kondom bisa menangkal PMS seperti HIV, gonorea, dan klamidia, tetapi tidak cukup efektif untuk mencegah sifilis, herpes genital, atau kulit kelamin. Dr. Patrick French, konsultan penyakit kelamin dan saluran kencing di London, menjelaskan, \"Infeksi ini menular lewat kontak kulit dan memengaruhi bagian tubuh yang tidak tertutup kondom. Bagaimanapun, kondom masih bisa mengurangi risiko penularan itu hingga 50 persen.\"

3. Anda tak bakal kena PMS dari seks oral

Salah besar! PMS jenis herpes, sifilis, klamidia, gonorea, dan uretritis nonspesifik (peradangan saluran kencing yang kerap dialami pria) bisa terjadi lewat oral seks. Risiko tertular HIV juga tetap tinggi, terutama bila terdapat luka di mulut.

4.Tidak semua wanita punya G-spot

Tentu saja semua wanita punya G-spot atau tombol untuk orgasme berulang kali. Cara menikmatinya, rileks dan jelajahi apa yang membuat Anda bisa orgasme.

5. Orgasme pada wanita bisa membantu mempercepat kehamilan

Teori di balik mitos ini menyatakan, kontraksi vaginal selama wanita orgasme membantu sperma melesat untuk membuahi telur. \"Faktanya, jika sperma tidak trengginas atau kurang gesit, kontraksi tak cukup kuat untuk mendorongnya menuju sel telur,\" kata Dr. Dawn Harper, seorang ahli seksologi di AS.

6. Ejakulasi di luar (terputus) tidak menyebabkan kehamilan

Yang benar, sperma terdapat di dalam cairan seminal yang dilepaskan sebelum pria mengalami ejakulasi. Jadi, meskipun pria menarik penisnya keluar sebelum orgasme, pasangannya tetap saja bisa hamil.

7. Wanita tak bisa lagi menikmati seks setelah menopause

Justru banyak wanita yang mengaku memiliki hubungan seks terbaiknya setelah menopause karena tak khawatir akan hamil. Jadi, lebih bebas menikmati seks, apalagi kini mudah mendapat terapi sulih hormon, sehingga gangguan vagina kering dan sebagainya tak lagi jadi masalah. Enak `kan?

8. Risiko tertular HIV kini telah menurun

Ini asumsi yang membahayakan karena HIV masih menjadi salah satu ancaman serius yang begitu cepat meningkat. Memang terapi obat menambah harapan hidup pengidapnya, tetapi tetap saja sindroma ini belum bisa diobati, dan virusnya bisa kebal obat. HIV merusak sistem imun, sehingga tubuh rentan terhadap serangan berbagai macam infeksi.

9. Fantasi seks sejenis menandakan Anda gay

Sama sekali tidak! Fantasi merupakan hal normal dan tak menunjukkan sama sekali apakah Anda gay, biseksual, atau yang lain. Fantasi lebih disebabkan oleh rasa penasaran. Fantasi tentang apa saja tidak selalu berarti Anda menikmati betul jika itu menjadi nyata. Hal terindah dan fantasi hanya ada dalam pikiran Anda.

10. Seks haram bagi pengidap penyakit jantung

Memang banyak kisah tentang pasien gangguan jantung yang mendapat serangan ketika tengah asyik berhubungan intim. Menurut Dr. Harper, pengidap penyakit jantung bisa tetap memiliki kehidupan seks yang normal. Namun, jika merasa nyeri dada saat berhubungan seks, Anda harus berhenti segera dan periksa ke dokter. Seks adalah sesuatu yang baik karena dapat meningkatkan sistem imun dan energi, juga mengurangi stres.

11. Tanpa orgasme berarti seks Anda sangat buruk

Suksesnya hubungan seks yaitu jika kedua pasangan betul-betul menikmati dan tidak tergantung pada orgasme. Begitu yang diyakini para pakar. Anda juga `kan?

12. Seks selama kehamilan bisa melukai calon bayi

Kebanyakan wanita hamil bisa memiliki kehidupan seks yang sehat. Namun, ada dua kekecualian, jika Anda mengalami plasenta previa (ari-ari menutupi jalan lahir), seks bisa menyebabkan perdarahan dan kelahiran prematur. Juga sebaiknya tidak berhubungan seks jika si wanita mengalami perdarahan atau kontraksi setelah bercinta. Hal ini bisa menyebabkan kelahiran prematur. Sabar, ya!

13. Berhubungan seks di masa menstruasi tak menimbulkan kehamilan

Masa ovulasi (subur) pada wanita adalah 14 hari sebelum masa haid, bukan 14 hari setelah haid terakhir. Jadi kemungkinan terjadinya kehamilan tetap ada. So, hati-hati!

Sekitar 364 pria dewasa secara sukarela menjadi responden sebuah penelitian di Amerika dan India. Kesuburan mereka dievaluasi terus menerus. Sebelumnya, para pria tersebut dibagi menjadi tiga kelompok berdasarkan jumlah sperma mereka.

Dan hasil riset pun bicara. Para pria dengan jumlah sperma dalam kisaran normal dan menggunakan telepon genggam lebih dari empat jam per hari, ternyata memproduksi 23% lebih sedikit ketimbang para pria yang sama sekali tak menggunakan ponsel.

Temuan lain yang tak kalah menarik, ternyata proporsi dari sperma yang tergolong \"sehat-bugar\" hanyalah 21% dari para maniak pengguna ponsel tersebut.

Sedangkan mereka yang tak menggunakan ponsel, sperma yang fit untuk \"berenang\" hingga ke sasaran tersebut mencapai sekitar 40% dari seluruh sperma yang ada.

Pepaya; mencegah kanker & meningkatkan kuwalitas Sperma


Pepaya masak dapat digunakan untuk penyembuhan disentri, rematik, dan yang bermasalah dengan produksi lendir.

Pepaya kaya akan vitamin C dan merupakan sumber antioksidan yang baik.

Kandungan serat di dalamnya juga halus, sehingga baik dikonsumsi oleh kalangan balita sampai usia lanjut.

Pohon pepaya aslinya berasal dari Meksiko Selatan. Tingginya dapat mencapai � 10 meter, dan buahnya dapat dinikmati kapan saja. Tanaman pepaya kini telah meluas, khususnya di negara tropis.

Dalam pengobatan tradisional Cina, pepaya dikenal dapat mengatasi gangguan pencernaan. Buah yang tak mengenal musim ini dapat menghilangkan cacing usus. Pepaya masak dapat digunakan untuk penyembuhan disentri, rematik, dan yang bermasalah dengan produksi lendir.

Yayasan Kanker Internasional pada tahun 1997 melaporkan tentang manfaat vitamin C dan karoten, yang banyak terdapat dalam pepaya, untuk membantu mencegah kanker. Muncul anjuran diet makanan yang mengandung vitamin C dan karotenoid untuk mencegah kanker paru-paru. Cara ini juga kemungkinan dapat melawan kanker kolon, pankreas, kandung kemih, dan payudara, serta mengurangi radikal bebas yang merupakan pencetus kanker.

Rokok merupakan ikatan oksidan yang dapat dilawan dengan antioksidan. Untuk perokok sebaiknya tingkatkan konsumsi vitamin C untuk menyamai kadar vitamin C bagi yang bukan perokok.

Vitamin C sangat esensial untuk pembentukan sperma. Kekurangan vitamin C pada pria dapat menghambat dalam memperoleh keturunan. Perbaikan untuk hal ini memerlukan waktu satu bulan dengan meningkatkan konsumsi vitamin C sebanyak 500 miligram. Kualitas dan kuantitas sperma serta aktivitasnya dapat ditingkatkan dengan menambah konsumsi vitamin C.

Vitamin C juga dapat mengurangi risiko katarak, memperkuat dinding kapiler darah, dan mengurangi risiko penyakit jantung. Para peneliti percaya bahwa vitamin C juga dapat menghambat penuaan dengan memperbarui sel darah putih.

Pepaya sangat tepat diberikan kepada kaum lanjut usia karena mudah dinikmati dan dicerna. Perlu diperhatikan agar jangan mencampur pepaya untuk masakan jeli dan agar-agar telur karena enzim papain yang ada dalam pepaya akan merusak protein dan agar-agar telur.@

Jus pepaya

Untuk 2 gelas

Bahan:

200 gram pepaya

50 ml air jeruk manis

2 sdm gula pasir

1 klg (330 ml) soft drink dingin

Cara membuat:

1. Blender pepaya bersama air jeruk dan gula sampai halus.

2. Tuang ke dalam gelas, tuangkan soft drink saat akan disajikan.

3. Hidangkan dalam keadaan dingin.

Mengenal lebih dekat tentang Sperma


Ternyata, banyak kebiasaan pria yang membuat kondisi spermanya tidak sehat. Apa sajakah itu? Nah, dari pada pusing, yuk, ketahui lebih dalam mengenai seluk beluk sperma yang benar.

Seperti banyak diketahui, hubungan seksual memiliki dua fungsi, yakni fungsi seksual dan fungsi kesuburan. Nah, kualitas sperma berhubungan erat dengan fungsi kesuburan.

Sperma dihasilkan oleh buah zakar (testis). "Ketika seorang pria mengalami ejakulasi, maka ia akan mengeluarkan satu ejakulat (satu porsi) cairan yang disebut semen. Dalam satu ejakulat, selain sperma, juga terdapat cairan (semen)," papar androlog Dr. Nugroho Setiawan, MS, Sp.And.

Sperma yang dihasilkan oleh testis akan terdorong keluar begitu ada rangsangan. Dalam perjalanannya, sperma diberi cairan (semen) yang dihasilkan oleh kelenjar prostat dan kantung mani (vesika seminalis). Jadi, dalam satu ejakulat, ada tiga kelenjar yang bekerja, yaitu kelenjar testis (tubuli seminiferi), kelenjar prostat, dan vesika seminalis. Ini yang menerangkan kenapa pada pria bisa dilakukan vasektomi, tetapi tetap bisa mengeluarkan cairan.

"Pada vasektomi yang terjadi adalah, saluran spermatozoa (duktus deferen) diikat sehingga sperma tidak bisa keluar, tapi semennya tetap keluar karena yang memproduksi kelenjar yang berbeda. Toh, banyak orang awam yang divasektomi merasa tidak mengeluarkan cairan. Padahal, cairan atau semen tetap keluar, tapi spermanya tidak," lanjut dokter dari Klinik Grasia ini menjelaskan.

Jumlah, Gerak, Bentuk

* Kualitas sperma ditentukan oleh banyak faktor. Yang paling penting adalah volume (jumlah).

"Normalnya, sekali keluar sebanyak 2 sampai 6 mililiter (ml). Jadi, dalam satu ejakulat, terkandung minimal 20 juta ekor spermatozoa per mililiter-nya. Kalau minimal 2 ml per ejakulat, berarti dibutuhkan minimal 40 juta ekor sperma agar terjadi pembuahan," kata Nugroho menjelaskan.

Selain jumlah, yang tak kalah penting adalah gerak sperma. Gerak sperma ada empat macam, yaitu gerak lurus cepat, gerak lurus lambat, gerak di tempat, dan tidak bergerak. "Yang ada gunanya untuk pembuahan adalah yang bergerak maju (gerak lurus cepat dan gerak lurus lambat). Jumlah sperma yang bergerak maju yang dibutuhkan untuk pembuahan minimal 50 persen dari keseluruhan sperma yang keluar," ujar Nugroho.

Sperma juga harus memiliki bentuk normal, minimal 30 persen. "Jika bentuk sperma tidak normal, ia tidak bisa masuk ke rahim wanita untuk melakukan pembuahan. Sperma yang bisa masuk ke dalam rahim wanita adalah yang bentuknya normal dan memiliki gerak bagus," lanjut Nugroho.

Sisanya, yang bentuknya tidak normal dan tidak punya gerak bagus, akan keluar lagi bersama semen. "Biasanya, usai senggama, keluar cairan dari vagina. Nah, yang keluar ini adalah sperma yang bentuknya tidak normal dan geraknya tidak bagus, serta semen. Semen memang ’dilarang’ masuk ke rahim wanita. Ia hanya menghantarkan, lalu keluar lagi setelah sperma masuk rahim," kata dokter yang juga praktik di RSI Bintaro ini.

Suhu lebih panas

* Jika terjadi kelainan pada sperma, entah karena jumlah, bentuk, maupun geraknya, haruslah dicari sebabnya lebih dulu.

"Kenapa, kok, jelek, jumlahnya kurang, atau bentuknya tidak normal, harus dicari dulu," jelas Nugroho. "Setelah penyebabnya ketemu, kalau diobati, pasti hasilnya akan lebih bagus."

Jumlah sperma yang normal disebut normozoospermia, jumlah kurang oligozoospermia. Sementara sperma yang geraknya normal disebut normozoospermia, gerak kurang disebut asthenozoospermia, dan bentuk kurang disebut teratozoospermia. "Kalau jumlah, gerak, dan bentuknya kurang, pasiennya disebut oligoasthenoteratozoospermia," jelas Nugroho.

Gangguan kesuburan pria yang berhubungan dengan sperma dapat disebabkan oleh banyak faktor. Yang pertama adalah gangguan pada pabrik sperma, yakni buah pelir atau testis. "Testis akan memproduksi sperma-sperma yang baik bila temperaturnya lebih rendah daripada suhu tubuh, kira-kira 36,7 derajat Celcsius. Makanya, testis diberi kantung yang menggelantung. Kalau kedinginan, kantung akan tertarik ke atas, kalau kepanasan tertarik ke bawah."

Gangguan pada pabrik sperma juga bisa disebabkan oleh banyak faktor, misalnya karena kebiasaan. "Misalnya pakai celana dobel, sehingga buah pelir jadi panas. Atau memakai celana yang sangat ketat, sehingga kantung buah pelir malah lekat ke tubuh, sehingga temperatur naik. Kalau temperatur pada testis lebih panas, maka kualitas sperma yang diproduksi pun akan menurun. Sama seperti kita bekerja dalam ruang kerja yang panas karena AC mati, pasti kualitas kerja akan menurun," terang Nugroho.

Selain kebiasaan, bisa juga karena pekerjaan. Misalnya tukang masak, supir bus umum yang mesin busnya terbuka di samping tempat duduk supir, dan sebagainya. "Suhu buah pelir jadi lebih panas, akibatnya kualitas spermanya turun."

Gangguan pada pabrik sperma bisa juga disebabkan penyakit yang menyertai maupun penyakit bawaan. Penyakit yang paling banyak menyertai orang dengan gangguan sperma adalah pelebaran pembuluh darah balik di sekitar testis (plexus spermatikus) yang disebut varicocel Atau kantung pelir terlalu tebal akibat peradangan kulit. "Sehingga suhu yang harusnya lebih dingin karena ada ventilasi, jadi lebih panas. Itu sebabnya kantung pelir bentuknya berlekuk-lekuk. Tujuan lekuk itu untuk membuang panas, seperti radiator mobil."

Selain gangguan pada pabriknya, kualitas sperma juga bisa menurun karena adanya gangguan pada hormon. Kalau hormonnya tidak sempurna, pasti akan terjadi gangguan. "Bisa juga karena ada gangguan pada saluran sperma. Kalau salurannya tersumbat atau terinfeksi, sperma, kan, nggak bisa keluar, sama seperti pria yang divasektomi. Atau tersumbat sebagian, sehingga keluarnya tidak banyak. Seperti jalan tol, kalau ada mobil atau truk yang mogok, pasti jalannya jadi terganggu juga," kata Nugroho.

Yang juga bisa menjadi penyebab adalah gangguan pada semen (cairannya). Misalnya, akibat peradangan pada kelenjar prostat. "Gangguan lainnya misalnya gangguan deposit sperma, seperti disfungsi ereksi atau ejakulasi dini yang berat, serta gangguan psikologis yang nantinya bisa berpengaruh pada hormonalnya," kata Nugroho.

Salah Interpretasi

* Selain penyebab di atas, yang juga harus dijaga adalah gaya hidup.

"Agar sperma berkualitas, gaya hidup harus bagus," kata Nugroho menyarankan. Gaya hidup yang sehat antara lain istirahat cukup dalam sehari, lebih kurang 7 jam. Juga, olahraga secara teratur, seminggu 3 kali dengan spasi satu hari.

Yang tak kalah penting adalah makan berimbang. "Tidak makan berlebihan. Ada mitos yang mengatakan, kalau pingin subur, banyak-banyak makan kepiting atau kerang. Ini salah, karena kalau kebanyakan, justru tidak subur karena terjadi gangguan kesehatan. Misalnya kolesterol berlebihan atau gula darah jadi bermasalah." Gaya hidup lain yang harus dihindari misalnya merokok atau konsumsi alkohol. "Kalau gaya hidupnya terjaga baik, umumnya nggak ada masalah, kecuali kalau ada penyakit yang menyertainya."

Selain gaya hidup sehat, yang juga harus dipahami dan diperhatikan adalah pentingnya menjaga suhu testis. "Suhu dalam testis harus dijaga supaya tidak lebih panas/dingin dari yang seharusnya," kata Nugroho. "Pria sebaiknya juga tidak menginterpretasikan kualitas spermanya sendiri." Misalnya menganggap spermanya encer atau kental. "Sperma encer sebetulnya tidak ada. Yang ada adalah kelainan yang berhubungan dengan jumlah, gerak, dan bentuk seperti disebut di atas," lanjut Nugroho.

Pria menginterpretasikan spermanya sendiri, lanjut Nugroho, biasanya karena merasa bersalah. Misalnya, sering melakukan masturbasi. "Mitos bahwa masturbasi bikin sperma turun, bikin loyo, bikin lutut keropos, memang masih sangat kuat. Padahal, itu salah. Masturbasi sama sekali tidak mengganggu kesuburan maupun kesehatan. Sperma juga tidak akan habis hanya karena masturbasi. Sperma itu, kan, dibikin terus-menerus," kata Nugroho.

Untuk melihat kualitas sperma, yang paling tepat adalah melakukan tes di laboratorium klinik kesuburan. "Tidak boleh di laboratorium sembarangan, karena hasilnya akan sangat berbeda," kata Nugroho.

Mitos Taoge

* Mitos mengatakan, jika menginginkan produksi sperma banyak dan bagus, banyak-banyaklah makan taoge.

"Taoge atau kecambah memang mengandung vitamin E. Dan menurut teori, kesuburan manusia maupun hewan akan menurun kalau kekurangan vitamin E," kata Nugroho.

Cuma, lanjutnya, "Kita, kan, tidak tahu apakah diri kita kekurangan vitamin E atau tidak. Yang jelas, taoge satu tampah besar, seandainya diekstrasi, mungkin cuma jadi satu kapsul vitamin E 400 IU. Jadi, bisa saja di-trial dengan makan taoge atau vitamin E. Tapi, karena tidak mengerti, orang bisa menyiksa diri dengan setiap hari mengonsumsi bertampah-tampah taoge. Kan, enggak ada gunanya."

Ini hampir mirip dengan mitos tentang daging kambing yang disebut-sebut bisa meningkatkan kejantanan pria. "Sebetulnya, daging kambing, daging ayam, atau daging sapi hampir sama kandungannya. Yang berbeda adalah bumbu rempah-rempah yang dipakai untuk memasak." Misalnya sate kambing. "Bumbunya pasti kaya rempah-rempah. Ada merica, ada cabe, yang memang memiliki zat yang bisa meningkatkan gairah."